Selasa, 04 Maret 2014

1978-1988 Anggota Lebih Banyak, Bintang Pemain Lebih Banyak


Kegigihan untuk Menjadi Klub Terhebat di Dunia
Kemenangan yang luar biasa di Basel pada bulan Mei 1979, ketika Barça memenangkan Piala Eropa Piala Winner untuk pertama kalinya, mengembalikan FC Barcelona pada posisi peringkat teratas dari klub dunia terhebat. Ini adalah kemenangan pertama selama kepresidenan Josep Lluís Núñez.
Selama tahun 1980-an, FC Barcelona mengalami masa-masa pasang dan surut, yang dipengaruhi oleh hasil pertandingan, kinerja para pemain bintang, dan hal-hal lainnya, yang tak terkait dengan olahraga.
Dekade ini menyaksikan kehadiran dari para pesepak bola yang fantastis -di antaranya Quini, Maradona, Schuster, Alexanco, Julio Alberto, Urruti, Marcos…- dan serangkaian manajer dengan pandangan yang sangat berbeda tentang sepak bola -Helenio Herrera, Lattek, Menotti, Venables… Dekade ini juga adalah periode di mana kontrak pertama yang bernilai jutaan dan hak televisi mulai memengaruhi urusan finansial Klub. Organisasi ini bertumbuh semakin besar dengan perluasan Camp Nou dan peningkatan yang spektakuler dalam jumlah keanggotaan, di mana keseluruhan angka bertambah lebih dari seratus ribu.

0 komentar:

Posting Komentar